Wednesday, July 20, 2011

Manfaat Berjalan Kaki

Berjalan kaki secara teratur sangat baik untuk kesehatan, namun terkadang di zaman modern ini semuanya selalu menggunakan fasilitas untuk mencapai suatu tempat meskipun jaraknya hanya dekat saja.

Berjalan kaki merupakan salah satu cara untuk membuka pikiran serta akan mebuat jantung dapat bekerja secara optimal, belum lagi dengan berjalan kaki akan dapat mengatasi stres bilamana dilakukan di udara terbuka.


Dengan berjalan kaki maka akan melatih jantung untuk bergerak sedikit demi sedikit. Manfaatnya bila suatu saat kalau jantung kita terkena getaran, maka jantung kita akan dapat bertahan terhadap goncangan yang sedikit itu tadi.
Lain hal jika kita tidak pernah mau bergerak atau tidak mau melatih jantung, sedikit saja ada perubahan pada jantung, maka akan berpengaruh besar terhadap nyawa kita.

Dengan bergeraknya jantung lebih cepat dan teratur tidak akan menambah pikiran, bahkan akan membuat tubuh kita menjadi lebih sehat, aliran darah menjadi lebih bagus sehingga menjamin aliran darah.